Macam-macam postur tubuh saat bermain gitar
Sebelum mempelajari lebih jauh tentang belajar bermain gitar, ada beberapa hal dasar yang perlu dipahami. Tak hanya perlu dipahami tetapi hal-hal ini juga perlu anda kuasai. Tujuannya tak lain yaitu agar kita dapat lebih cepat menguasai teknik barmain gitar dengan benar.
Hal-hal dasar itu meliputi cara menyetem gitar, posisi bermain gitar yang benar, cara memetik senar dengan benar dan membaca tablature. Jika dasar ini sudah dikuasai dengan baik, maka belajar bermain gitar akan lebih mudah dan menyenangkan. Jika belajar gitar sudah terasa menyenangkan, maka mahir bermain gitar hanya tinggal menunggu waktu. Namun sebelum kita mulai belajar, alangkah baiknya kita terlebih dahulu mengenal bagian-bagian gitar dan juga fungsinya.
Baca juga : Mengenal bagian-bagian gitar akustik dan elektrik.
Nah, pada postingan kali ini saya akan membahas tentang postur tubuh yang benar pada saat bermain gitar.
Kita bisa bermain gitar dengan posisi berdiri atau duduk. Pada saat sesi latihan, kita akan terasa mudah dan nyaman dalam melakukannya apabila dalam posisi duduk. Ketika tampil diatas panggung biasanya gitar dimainkan dalam posisi berdiri. Namun tak jarang juga dimainkan dengan posisi duduk tergantung tema saat kita mempersembahkan sebuah lagu. Misalnya saja ketika kita sedang bermain akustik, maka biasanya para musisi dalam posisi duduk. Apabila tema yang kita pakai mengusung tema panggung atraktif, maka biasanya gitar dimainkan dalam posisi berdiri agar lebih leluasa bergerak.
Ketika gitar dimainkan dengan posisi duduk, ada dua postur yang umum dipakai. Yaitu postur klasik dan postur umum. Sebenarnya kedua sebutan ini bukanlah istilah yang lazim, hanya sebutan di postingan inj saja untuk mempermudah pemahaman kita dan untuk membedakan kedua postur dengan mudah.
a. Postur Klasik
Postur klasik adalah posisi yang lazim digunakan saat memainkan gitar pada musik klasik. Postur klasik ini biasanya dilakukan pada posisi duduk. Caranya, letakkan bodi gitar diatas paha yang sama dengan dengan tangan yang digunakan untuk memegang neck. Jika kita memegang neck dengan tangan kiri, letakkan body gitar di atas paha kiri. Begitu pula sebaliknya jika memegang neck dengan tangan kanan atau kidal, maka letakka body gitar diatas paha kanan.
b. Postur Umum
Postur umum adalah posisi yang lazim digunakan untuk memainkan jenis musik apapun diluar musik klasik seperti pop, rock dan sebagainya. Postur ini berkebalikan dengan postur klasik. Letakkan body gitar pada paha kaki yang berseberangan dengan tangan yang dipakai untuk memegang neck. Jika kita memegang neck dengan tangan kiri, maka letakka gitar pada paha sebelah kanan. Begitu pula sebaliknya. Pada perkembangannya memang ada beberapa gitaris rock yang lebih nyaman dengan memakai postur klasik ketika sedang bermain gitar dengan posisi duduk.
c. Angkat Telapak Kaki
Beberapa gitaris merasa lebih nyaman bermain gitar dengan sedikit mengangkat telapak kaki. Posisi telapak kaki dibuat seperti sedang berjinjit. Bisa juga dengan menggunakan alat bantu yang disebut guitar foot stool atau guitar foot rest. Dengan alat ini kita tidak perlu repot-repot mengangkat telapak kaki dengan berjinjit. Dengan postur ini akan membuat body gitar sedikit terangkat sehingga memudahkan untuk melakukan petikan pada nada-nada yang sulit. Namun ini bukanlah sebuah keharusan, melakukan petikan pada nada yang sulit masih bisa dilakukan tanpa mengangkat telapak kaki. Anda bisa mencoba postur ini, jika nyaman teruskan. Dan jika tidak maka carilah postur yang menurut anda paling nyaman.
Beberapa gitaris merasa kurang nyaman dengan postur ini untuk waktu yang lama. Mungkin karena akan merasa cepat lelah. Alternatif yang bisa dilakukan yaitu dengan menyilangkan paha kemudian letakkan gitar diatas paha yang berada diatas. Dengan begitu gitar akan sedikit terangkat sehingga akan lebih mudah memetik gitar.
d. Posisi Bermain Gitar Dengan Berdiri
Jika kita akan bermain gitar dengan posisi berdiri, anda bisa menggunakan alat bantu strap atau tali pengikat gitar. Atur posisi ketinggian gitar yang menurut anda nyaman dan leluasa memainkannya sehingga kita lebih mudah saat bermain gitar. Jika masih dalam tahap latihan, berlatih gitar dengan posisi berdiri sangat tidak disarankan. Akan tetapi juga harus tetap dibiasakan karena untuk mengantisipasi jika suatu saat anda akan perform diatas panggung dengan posisi berdiri.
e. Kondisikan Tubuh Tetap Relaks
Ketika bermain gitar usahakan agar seluruh tubuh berada dalam kondisi relaks. Bagian yang biasanya sering tegang adalah pundak atau bahu. Jika terasa tegang maka buatlah serelaks mungkin. Kondisi yang kurang nyaman dapat membuat tubuh cepat lelah sehingga musik yang dihasilkan kurang sempurna dan akan merasa bosan.
Kebanyakan gitaris pemula merasakan bahu mereka yang tegang khususnya pada saat memainkan nada-nada atau chord yang sulit. Saat mulai bermain gitar usahakan untuk tetap relaks dan pertahankan kondisi itu sampai sesi latihan selesai. Tak peduli sesulit apapun lagu yang dimainkan usahakan saja agar tubuh tetap relaks khususnya pada kedua bahu.
Ketika bahu sudah dalam keadaan relaks, kita akan lebih mudah memainkan lagu-lagu dengan berbagai tingkat kesulitan. Ketika tubuh relaks maka jangkauan nada kita pun akan semakin lebar sehingga sangat bermanfaat dalam bermain gitar.
Salah satu trik agar dapat bermain gitar dengan relaks adalah dengan
Tersenyum. Ya, dengan tersenyum maka akan membentuk aura positif bagi tubuh. Ketika aura positif ini muncul, tubuh akan relaks dengan sendirinya. Meskipun lagu yang dimainkan adalah lagu sedih, tersenyum saja lagi pula masih dalam sesi latihan. Ketika kita sudah bermain gitar dengan relaks maka kita bisa berekspresi dengan lebih leluasa. Mau pasang ekspresi muka sedih, gembira atau datar sekalipun bahu kita tetap akan relaks. Namun sementara agar mencapai kondisi relaks sempurna maka tersenyumlah!
Dan jangan lupa untuk tetap menjaga pernafasan agar tetap serelaks mungkin. Tarik nafas dalam-dalam lalu hembuskan secara perlahan-lahan. Kombinasi antara tersenyum dan pernafasan yang baik akan membuat tubuh anda menjadi cepat relaks. Tubuh yang relaks akan membuat permainan gitar menjadi sangat baik sehingga lagu yang dimainkan akan terdengar lebih indah.
f. Bebaskan Neck
Ketika bermain gitar, bebaskan neck. Jangan sampai tangan anda menahan neck agar tidak terjatuh. Jika tangan kita menahan neck, hasilnya permainan menjadi kurang nyaman karena tangan akan cepat kaku bahkan kram karena tangan kiri terlalu sibuk menahan neck sekaligus berpindah-pindah posisi untuk menekan senar pada fret.
Usahakan agar tangan kiri anda hanya fokus pada satu hal saja yaitu menekan senar pada fret. Serahkan saja urusan menahan keseluruhan body gitar pada tangan kanan dan paha jika dalam posisi duduk dan pundak atau bahu jika dalam posisi berdiri. Jika tangan kiri sudah fokus menekan senar untuk memainkan nada atau chord hasilnya permainan gitar anda akan lebih lancar dan leluasa.